Pembelajaran jarak jauh (juga disebut juga pendidikan jarak jauh) merupakan pelatihan yang diberikan kepada peserta atau siswa dengan tidak berkumpul bersama di satu tempat secara rutin untuk menerima pelajaran secara langsung dari instruktur. Bahan-bahan dan instruksi-instruksi detail yang bersifat khusus dikirimkan atau disediakan untuk para peserta yang selanjutnya melaksanakan tugas-tugas yang akan dievaluasi oleh instruktur. Dalam kenyataannya dapat dimungkinkan instruktur dan peserta tersebut terpisah tidak hanya secara geografis namun juga waktu.

Pembelajaran jarak jauh memungkinkan para peserta mengambil kelas kapanpun dan dimanapun. Hal ini memungkinkan mereka untuk menyesuaikan pendidikan dan pelatihannya dengan tanggung jawab dan komitmen-komitmen lainnya, seperti keluarga dan pekerjaan. Ini juga memberi kesempatan kepada para peserta yang mungkin tidak dapat belajar karena keterbatasan waktu, jarak atau dana untuk ikut serta. Dan juga memungkinkan subyek-subyek yang dianggap tidak begitu umum diajarkan tersedia bagi lebih banyak peserta. Belum lagi dalam situasi dan kondisi saat ini yang sedang terjadi wabah virus corona. Kegiatan belajar tatap muka akan lebih berbahaya jika dilakukan, namun bagaimanapun belajar tidak boleh berhenti dan harus terus dilakukan.

BBC-ETS Sukatani telah melaksanakan kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh sejak munculnya Covid-19 di Indonesia dengan menggunakan salah satu aplikasi conference online. Dengan ini siswa tidak perlu khawatir akan terhambatnya kegiatan belajar mereka. Jadwal yang sama persis dengan kegiatan belajar BBC seperti yang biasa mereka lakukan membuat mereka tetap bersemangat mengikuti PJJ Online dari BBC ETS. Latifa Khairunnisa, salah satu siswa BBC-ETS Sukatani level Preparatory Class 5A, mengaku sangat senang belajar di BBC-ETS apalagi saat ini ia dapat dengan mudah mengakses pembelajaran setiap jadwal belajarnya tanpa harus bepergian keluar rumah.
Orang tua dan wali murid siswa juga sangat mendukung adanya kegiatan PJJ ini karena mereka dapat memastikan anak-anaknya tetap belajar meskipun situasi dan kondisi yang cukup menghawatirkan sseperti sekarang. Hasil belajar peserta didik BBC-ETS Sukatani pun telah diubah kedalam bentuk soft copy yang dikirim langsung ke email atau whatsapp orang tua dan wali murid.

Siswa Mr. Agel menerima hasil belajarnya.